Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Fokuskan Peran Pemasaran Sebagai Upaya Peningkatan Lelang di Masa Pandemi
Hendro Nugroho
Kamis, 17 September 2020   |   140 kali

Kepala Bidang Lelang, Kantor Wilayah DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara, dan Barat (Kanwil DJKN Sulseltrabar), I Wayan Subadra, didampingi Kepala Seksi Bimbingan Lelang I, Muhammad Nur H dan Kepala Seksi Bimbingan Lelang II, Lucyanna Chaterin Sinaga  melakukan pembinaan dan evaluasi capaian lelang pada KPKNL Kendari secara daring melalui zoom meeting pada Senin (14/09). Evaluasi kinerja lelang di masa Pandemi Covid-19 menjadi pembahasan utama dalam pembinaan yang turut dihadiri Kepala Seksi Pelayanan Lelang, Suci Wulandari beserta pejabat lelang pada KPKNL Kendari.

Dalam pembukaannya, Wayan menyampaikan capaian lelang pada KPKNL Kendari yang disumbang oleh Pejabat Lelang Kelas I dan Pegadaian. “Kondisi pandemi masih belum pasti hingga kapan, namun kinerja lelang di KPKNL Kendari diharapkan dapat terus meningkat, mengingat target lelang dari Kantor Pusat tidak berubah selama pandemi”, tekan Wayan. Ia memahami kondisi lelang selama pandemi yang mengakibatkan banyaknya lelang tanpa ada peminat lelang, penetapan lelang yang diundur, pemohon lelang yang menunda permohonan akibat pandemi, dan daya beli masyarakat yang menurun. Wayan juga menyampaikan bahwa pembatasan akibat pandemi mengakibatkan pembeli lelang sukarela tidak bebas untuk beraktivitas. Faktor lain yang mengakibatkan lesunya lelang menurut Wayan adalah harga properti yang cenderung turun serta minat pembeli lelang properti yang menunda pembelian.

Menyikapi kendala lelang selama pandemi, Wayan menyarankan kepada KPKNL Kendari untuk dapat melakukan langkah-langkah optimalisasi dengan cara mendidik calon pembeli potensial dengan mengikutsertakan calon pembeli potensial tersebut dalam kegiatan webinar yang akan diselenggarakan oleh Bidang Lelang Kanwil DJKN Sulseltrabar. Melakukan standar pelayanan prima dalam lelang, sehingga memberi citra bahwa lelang adalah penjualan yang transparan, mudah, cepat, dan efisien. “Lelang diharapkan tidak hanya sebagai law-enforcement, namun ke depan lelang dapat menjadi sebuah industri ekonomi”, ucap Wayan. Ia juga berharap peran pemasaran semakin kuat melalui upaya pemohon lelang meningkatkan pemasaran terutama melalui digital marketing yang sedang tren baik melalui media sosial, baliho, maupun videotron. Literasi calon pembeli lelang juga diharapkan dapat digalakkan oleh KPKNL Kendari dengan cara berkerja sama dengan media cetak maupun elektronik dalam pemasaran lelang.

Menyambung pernyatan Wayan, Lucyanna berharap pejabat lelang di KPKNL Kendari untuk terus mengedepankan prinsip kehati-hatian. Lucyanna meminta pejabat lelang dan  Kepala Seksi Pelayanan Lelang dapat terus berkoordinasi dengan Seksi Kepatuhan Internal. Pemeriksaan kepatuhan internal yang diharapkan Lucyanna meliputi laporan pengujian pengendalian utama, melalui fokus pengendalian utama yaitu penetapan jadwal lelang dan pelaksanaan lelang. Penetapan Jadwal lelang meliputi verifikasi kelengkapan dokumen persyaratan administrasi, review berjenjang hasil penelitian dan penetapan jadwal lelang. Sedangkan untuk pelaksanaan lelang meluputi review pengumuman lelang, review waktu pelaksanaan  lelang,  dan  verifikasi  terhadap  prose  penawaran. “Koordinasi  dengan unit Kepatuhan Internal diharapkan dapat lebih meningkatkan prinsip kehati-hatian dalam sebuah proses lelang”, ucap Lucyanna.

Lucyanna juga menyampaikan untuk terus menjaga IKU Pejabat Lelang melalui pemenuhan tugas tambahan yang harus dilakukan antara lain melalui pembuatan karya tulis ilmiah di  bidang lelang, mengembangkan pengembangan diri di bidang lelang, serta melakukan tugas lain yang berkaitan dengan tugas pokok. Kepala Seksi Pelayanan Lelang KPKNL Kendari, Suci Wulandari menyampaikan akibat adanya pandemi, berpengaruh besar terhadap usulan lelang yang diajukan. “Kondisi pandemi berpengaruh terhadap kinerja lelang, namun kami terus berkoordinasi dengan calon pemohon untuk mengedukasi mengenai e-auction”, ucap Suci. “Selama ini hubungan dengan pemohon lelang cukup baik, apabila terdapat masalah terkait lelang, kami selesaikan dengan baik”, tambah Suci.

Diskusi pembinaan dan evaluasi dilanjutkan dengan pembahasan teknis lelang secara interaktif antara Kepala Bidang Lelang beserta jajaran beserta Kepala Seksi Pelayanan Lelang beserta jajaran pejabat lelang pada KPKNL Kendari. Ke depan, hasil pembinaan dan saran dari KPKNL Kendari menjadi saran yang akan diekskalasi oleh Bidang Lelang Kanwil DJKN Sulseltrabar dalam rapat dengan Direktorat Lelang. (Teks/Foto: Dwiyani Permatasari Bidang KIHI Kanwil DJKN Sulseltrabar)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini