Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Jadikan Krisis Sebagai Peluang untuk Menjadi Lebih Baik
Mohamad Fadli Surur
Sabtu, 05 Desember 2020   |   176 kali

Samarinda – Wabah atau pandemi Corona Virus Disease 2019 atau yang biasa disebut COVID-19 yang sampai sekarang masih belum diketahui kapan berakhirnya ini memberikan dampak yang besar terhadap berbagai sektor kehidupan. Menggapi hal tersebut, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Kalimantan Timur dan Utara Surya Hadi menghimbau seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan Kanwil DJKN Kalimantan Timur dan Utara untuk selalu merespon positif terhadap dampak yang ditimbulkan oleh COVID-19 ini “Kita sebagai bagian dari pemerintah harus tetap memberikan yang terbaik untuk negeri ini, jadikan krisis yang terjadi sebagai peluang untuk menjadi lebih baik,” ujar Surya. Hal itu Ia sampaikan saat memberikan arahannya pada Focus Group Discussion (FGD) mengenai Program PEN dan APBN 2021 untuk Percepatan Pemulihan dan Penguatan Reformasi yang dilakukan secara virtual melalui apikasi Zoom Meeting pada Rabu (2/12).

Dalam arahannya, Surya Hadi juga menyampaikan kepada seluruh pegawai Kanwil DJKN Kalimantan Timur dan Utara agar dapat memaksimalkan Teknologi dan Informasi untuk mencapai tujuan Kanwil DJKN Kalimantan Timur dan Utara dalam hal meningkatkan pelayanan kepada satuan kerja dan masyarakat.”Salah satu dampak dari pandemi COVID-19 ini adalah kita tidak bisa bekerja secara normal seperti biasanya, banyak batasan-batasan yang diterapkan. Namun,kita harus bisa mengatasinya dengan menerapkan budaya digital,” tutur Surya.

Selanjutnya acara FGD ini diisi dengan pemaparan materi oleh plt Kepala Bidang KIHI Sudirman. Sudirman memaparkan berbagai kebijakan pemerintah dalam merespon dampak pandemic COVID-19, program PEN, dan Arah Kebijakan Fiskal 2021. Sebagai informasi FGD ini merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh Kanwil DJKN Kalimantan Timur dan Utara dalam rangka menyelaraskan pemahaman pegawai Kanwil DJKN Kaltimtara atas arah/kebijakan di Kementerian Keuangan cq. Direktorat Jenderal Kekayaan Negara. Sebelum menutup kegiatan dilakukan diskusi untuk membahas penerapan kebijakan tersebut.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini