Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Rapat Kerja Terbatas Lelang Tahun 2020
Iwan Kurniawan
Kamis, 09 Juli 2020   |   129 kali

     Dengan tujuan agar kinerja lelang tetap meningkat di tengah Pandemi Covid-19 dan untuk mendapatkan pengayaan pemahaman dalam rangka pengembangan lelang berbasis teknologi Informasi, Direktorat Jenderal Kekayaan Negara melalui Direktorat Lelang menyelenggarakan Rapat Kerja Terbatas pada Kamis, 9 Juli 2020. Rapat Kerja Terbatas tersebut dilaksanakan dengan mengusung tema Menghadapi Tatanan Normal Baru (New Normal) “ Peningkatan Kinerja Lelang dan Wawasan Insan Lelang Indonesia dalam Pengembangan Lelang Berbasis Teknologi Informasi”. Acara ini diikuti pula oleh jajaran di Lingkungan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Kalimantan Selatan dan Tengah.

     Dalam arahannya pada acara rakertas ini, Isa Rachmatarwata, Direktur Jenderal Kekayaan Negara, menyampaikan bahwa penyebaran Covid-19 telah memberikan dampak luar biasa di segala sektor, baik sosial, ekonomi, maupun kesehatan masyarakat dan tidak terkecuali aktifitas lelang juga terganggu. Hal tersebut bisa dilihat dari frekuensi lelang yang jauh berkurang dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu. Menghadapi kondisi yang serba sulit tersebut, diperlukan langkah mitigasi yang harus dilakukan secara cepat, agar semua aktifitas bisa kembali berjalan normal. Dalam bidang lelang, Direktorat Jenderal Kekayaan Negara telah melakukan beberapa terobosan dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini antara lain adanya ketentuan yang memungkinkan pelaksanaan lelang dengan kehadiran virtual. Dengan berbagai terobosan yang telah dilakukan, diharapkan target lelang yang tidak diubah pada tahun ini, disikapi sebagai tantangan yang akan dapat tercapai dengan dukungan dan semangat tinggi seluruh insan lelang. Mengakhiri arahannya, Isa Rachmatarwata berharap agar rapat kerja terbatas ini dapat semakin memajukan aktifitas lelang di Indonesia.

     Dalam kesempatan ini, juga diserahkan piagam penghargaan kepada pejabat fungsional pelelang/ pejabat lelang kelas I berkinerja terbaik tahun 2019. Sebagai juara I diraih oleh Eko Yuli Harimawan dari KPKNL Denpasar, juara II diraih oleh Dedy Christanto dari KPKNL Jakarta V, dan juara III diraih oleh Dimas Novensastomo dari KPKNL Bekasi.

     Acara kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi mengenai Kontrak Elektronik dalam Jual Beli secara Lelang, yang disampaikan oleh Dr. Edmon Makarim, S. Kom., S. H., L.L.M. Beliau adalah Dekan Fakultas Hukum Universitas Indonesia dan Ahli Hukum Telekomunikasi.

     Sebagai acara utama, disampaikan evaluasi kinerja lelang semester I dan prognosa semester II tahun 2020. Dan untuk acara penutup, dilakukan sesi foto bersama seluruh peserta rakertas.secara virtual

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini