Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Rakor Pejabat Lelang Kelas II Jawa Timur : Berkreasi Untuk Meningkatkan Produktifitas Lelang
Muhammad Rudi Hidayat
Kamis, 15 Agustus 2019   |   196 kali

Surabaya,  Pada tanggal 15 Agustus 2019 bertempat di Gedung Keuangan Negara II Lantai 4 Ruang Rapat Kanwil DJKN Jawa Timur mengadakan Rapat Koordinasi Dalam Rangka Evaluasi Kinerja Pejabat Lelang Kelas II (PL II). Acara tersebut dihadiri oleh Kakanwil DJKN Jawa Timur Etto Sunaryanto, Kabid Lelang Herdiah Palupi, Kasi Bimbingan Lelang I & II, serta staff Pelaksana Bidang Lelang, Para PL.II beserta staff, di lingkungan Kanwil DJKN Jawa Timur.

             Acara rakor tersebut dibuka oleh Kakanwil DJKN Jawa Timur Etto Sunaryanto yang pada awal pembukaan memberikan Apresiasi kepada para PL.II atas prestasi kinerja yang telah ditunjukkan pada Tahun 2018 dan semester I Tahun 2019, Etto menghimbau agar kerjasama antara PL.II dan Balai Lelang yang telah terjalin selama ini dapat lebih ditingkatkan lagi, saling koordinasi dan bersinergi agar capaian Lelang di lingkungan Kanwil DJKN Jawa Timur pada Semester II Tahun 2019 lebih meningkat lagi sesuai target yang telah ditentukan.

Etto mengharapkan supaya Pejabat Lelang Klas II dan Balai Lelang berkreasi untuk menciptakan kegiatan ataupun kiat-kiat supaya masyarakat berminat membeli obyek lelang. Seperti membuat kerja sama dengan lembaga keuangan dan perbankan untuk pembiayaan pembelian lelang. Sangat dimungkinkan masyarakat  mengalami kesulitan dalam pendanaan untuk pelunasan harga lelang yang waktunya begitu terbatas.

Kanwil DJKN Jawa Timur telah bekerja sama dengan PT. BRI (Persero) Tbk. Untuk mensosialisasikan program kredit lelang yang bernama Kredit Pemilikan Rumah (KPR) Solusi maupun skema kredit yang lainnya yang dimiliki BRI melalui TVRI Jawa Timur. Diharapkan Pejabat Lelang Kelas II dan Balai Lelang juga menindaklanjuti kerja sama ini dengan BRI, BTN maupun Mandiri yang telah memiliki program Kredit Lelang.

Dalam kesempatan ini Etto memberikan informasi bahwa Kanwil DJKN Jawa Timur juga mempunyai jalinan kerja sama yang erat dengan lembaga penyiaran publik TVRI dan RRI diseluruh Jawa Timur. Seyogyanya Pejabat Lelang Klas II dan Balai lelang menggunakan media informasi plat merah untuk menyuarakan program programnya guna meningkatkan produktifitas lelang.

Sesi berikutnya Kepala Seksi Bimbingan Lelang I Indah Sulfarini menyampaikan evaluasi serta mengingatkan kepada Pejabat Lelang Klas II maupun Balai Lelang mengenai administrasi lelang. Indah menjelaskan tata cara pembuatan Minuta Risalah Lelang, Salinan Risalah Lelang dan Kutipan Risalah Lelang. Selain itu Indah mengingatkan pula kesalahan-kesalahan yang sering terjadi dalam pembuatan Risalah Lelang.

Sesi terakhir dilanjutkan dengan diskusi serta evaluasi administrasi dan pelaporan yang dipandu oleh staff bidang lelang M. Eko Agus Y. yang merupakan pembahasan tentang masalah dan kendala yang dihadapi PL. II dalam pelaksanaan lelang agar didapat solusinya, serta dapat diantisipasi agar pelaksanaan lelang oleh PL.II  nantinya tidak menemukan kesulitan dan kendala lagi dalam pelaksanaan lelang.

Pada kesempatan tersebut, Para PL Kelas II  mengusulkan agar diberi peluang untuk dapat melaksanakan lelang on line melalui portal lelang.go.id

             Acara  ditutup kembali oleh Kepala BIdang Lelang Kanwil DJKN Jawa Timur Herdiah Palupi pada sambutan penutupnya menghimbau agar seluruh PL.II yang ada dilingkungan Kanwil DJKN Jawa Timur saling bersinergi, patuh terhadap peraturan lelang yang ada, berinovasi dan berkontribusi untuk mewujudkan capaian Lelang pada Tahun 2019 dengan lebih baik.

Informasi DJKN Jawa Timur.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini