Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Kakanwil Jatim : Nilai-nilai Sumpah Jabatan Harus Dijunjung Tinggi
Aryanto Dwi Nugroho
Rabu, 06 September 2017   |   219 kali

Surabaya - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (Kanwil DJKN) Jawa Timur telah melaksanakan pelantikan Pejabat Eselon IV pada hari Senin (04/09), bertempat di Aula Gedung Keuangan Negara II Surabaya. Acara dibuka oleh Kepala Kanwil DJKN Jawa Timur, Etto Sunaryanto. Dihadiri oleh para pejabat Eselon III dan IV di lingkungan Kanwil DJKN Jawa Timur.

Pejabat Eselon IV di lingkungan Kanwil DJKN Jawa Timur yang dilantik sebanyak 18 orang pegawai. Pelaksanaan acara pelantikan Pejabat Eselon IV ini merupakan tindak lanjut Keputusan Direktur Jenderal Kekayaan Negara Nomor KEP-14/KN/UP.11/2017 tentang Mutasi dan Pengangkatan Dalam Jabatan Pengawas di Lingkungan Direktorat Jenderal Kekayaan Negara tanggal 25 Agustus 2017.

"Nilai-nilai dalam sumpah jabatan harus dijunjung tinggi, sesuai nilai-nilai yang terdapat di dalam nilai-nilai Kementerian Keuangan, selain dituntut professional kita juga dituntut untuk memiliki integritas yang tinggi"  ungkap Etto. Selanjutnya Etto berpesan kepada seluruh pejabat yang dilantik agar cepat menyesuaikan diri dengan lingkungan dan belajar dengan aturan-aturan secara cepat.

Terkait dengan target revaluasi BMN tahun 2017 yang harus diselesaikan dalam 4 bulan ini, Etto berpesan kepada seluruh jajaran Kanwil DJKN Jawa Timur untuk dapat mengerahkan segala kemampuan untuk dapat menyelesaikan target tersebut. Kanwil DJKN Jawa Timur siap mendukung KPKNL yang membutuhkan bantuan untuk dapat menyukseskan target revaluasi BMN 2017.

Acara pelantikan pejabat eselon IV ini kemudian dilanjutkan dengan acara penandatanganan addendum kontrak kinerja terkait target revaluasi BMN 2017 oleh Kepala Bidang PKN dan penilaian serta para Kepala KPKNL di lingkungan Kanwil DJKN Jawa Timur dan acara penyampaian hasil review pengelolaan kinerja pada Kanwil DJKN Jawa Timur.

(Teks/foto : Aryanto D. Nugroho – Bid. KIHI)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini