Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Akselerasi Lelang 2019 Melalui Inovasi Percepatan Layanan
Khoirul Umam
Rabu, 20 Februari 2019   |   234 kali

Semarang – Kolaborasi antara Kanwil DJKN Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta dan BRI Kanwil Semarang terjalin semakin baik terbukti dengan capaian . kinerja yang cukup memuaskan pada tahun 2018. Sebagai wujud kolaborasi yang baik, di awal 2019 pada hari Selasa (19/2/2019) dilakukan Rapat Koordinasi dalam rangka Akselerasi Lelang 2019 antara keduanya.

Acara Akselerasi Lelang 2019 dihadiri oleh Kepala Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DI Yogyakarta, Plt. Kepala Bidang Lelang, Kepala KPKNL Semarang, Kepala  KPKNL Pekalongan, Kepala  KPKNL Tegal dan Kepala Seksi Pelayanan Lelang beserta Pelelang. Dari pihak BRI yang hadir adalah Kepala Kantor Cabang Bank BRI di sepanjang pantai utara Provinsi Jawa Tengah dan Account Officer (AO) Non Permorming Loan (NPL), Wakil Pimpinan Wilayah BRI Bisnis beserta Kepala bagian RPK BRI Kanwil Semarang. 

Kepala Kanwil DJKN Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta, Tavianto Noegroho menyampaikan komitmen jajarannya untuk memberikan pelayanan yang prima sehingga dapat memuaskan stakeholder. “Rasanya menjadi bagian penting bagi kami untuk melayani sesuai dengan SOP mengingat seluruh kantor pelayanan di wilayah kami sudah mendapatkan sertifikasi Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2015,” tegasnya.

Wakil Pimpinan Wilayah BRI Bisnis, Made Antara Jaya mengungkapkan bahwa kinerja lelang Tahun 2018 berdampak positif yaitu hasil dan dampak lelang sangat signifikan sehingga angka NPL turun. Ia menegaskan pihaknya siap berkolaborasi agar akselerasi lelang tahun 2019 semakin baik. “Kami tidak bisa sendiri. Kami butuh kerja sama. Sudah tentu kami siap berkolaborasi,” tuturnya mengakhiri sambutan.

Sebelumnya Edy Suyanto, Plt. Kepala Bidang Lelang Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DI Yogyakarta memaparkan capaian kinerja lelang tahun 2018. Para Kepala KPKNL yang hadir pun berkesempatan memaparkan capaian kinerja lelang tahun 2018 di wilayah kerjanya. Acara dilanjutkan dengan focus group discussion (FGD) dipimpin oleh Edy dan Kepala Bagian RPK BRI Kanwil Semarang Agus Toberiharto .

Ditanya mengenai percepatan layanan, Kepala KPKNL Pekalongan Marhaeni Rumiasih menyampaikan bahwa unit kerjanya tegas hanya menerima permohonan yang lengkap dan telah membayar administrasi. Permohonan lelang dianggap telah masuk/diterima apabila pihak BRI sudah membayar bea permohonan lelang. Selain itu ia juga menawarkan program Senin Cantik untuk memudahkan stakeholder. Program Senin Cantik ini dimaksudkan untuk permohonan lelang yang diajukan pada hari Senin, sepanjang sudah lengkap berkasnya dan telah membayar bea permohonan lelang, maka langsung diverifikasi dan dapat ditetapkan jadwal lelangnya sesuai request pemohon. Hal ini ternyata mendapat respon positif dari salah satu Kepala Kantor Cabang yang hadir. Kepala Seksi Pelayanan Lelang KPKNL Semarang, Achmad Mulyono menambahkan syarat agar permohonan lelang dapat segera ditetapkan yaitu berkas yang lengkap, koordinasi yang intens, dan objek yang diajukan potensial, mengingat KPKNL ditargetkan 30% lelang laku.

Edy berharap peserta FGD dapat melaksanakan hasil diskusi sehingga akselerasi lelang yang diharapkan dapat tercapai. Agus juga berharap target lelang 2019 dapat tercapai setelah melaksanakan upaya tersebut.

Acara ditutup dengan penandatangan kerjasama percepatan lelang. Diharapkan pertemuan ini memberikan dampak kinerja yang positif bagi kedua belah pihak.

(Penulis/Fotografer : Bidang KIHI Kanwil DJKN Jateng dan DI Yogyakarta

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini