Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
DJKN Goes to Campus UIN Sunan Gunung Djati
Hadiwijaya
Rabu, 10 Mei 2023   |   90 kali

Bandung – Kantor Wilayah DJKN Jawa Barat memenuhi undangan Ketua Jurusan Manajemen Keuangan Syariah (MKS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung untuk menjadi pemateri pada acara Stadium General (Kuliah Umum), pada Selasa (09/05/2023). 

Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan dengan pembacaan Ayat suci Al-Qur’an oleh perwakilan mahasiswa. Selanjutnya Penyampaian laporan oleh Ketua Jurusan Manajemen Keuangan Syariah Dr. H. Dadang Husen Sobana dan dilanjutkan sambutan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Dr. H. Dudang Gojali yang sekaligus membuka acara. Dalam sambutannya Dudang menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas kedatangan Kanwil DJKN Jawa Barat dalam kegiatan kuliah umum tersebut, "ini merupakan pertama kalinya DJKN yang merupakan unit Eselon I di Kementerian Keuangan memberikan materi dalam kuliah umum yang secara rutin diselenggarakan oleh UIN Sunan Gunung Djati", ujar Dudang. Dudang menekankan kehadiran Kanwil DJKN Jawa Barat dapat memberikan wawasan kepada Mahasiswa betapa besarnya aset yang dimiliki oleh Bangsa Indonesia, dimana hal ini membutuhkan pengelolaan yang baik untuk dipergunakan sebesar-besarnya bagi kemakmuran rakyat Indonesia. Dudang berharap Mahasiswa yang hadir dan kelak akan menjadi analis-analis keuangan dapat berkontribusi dalam pengelolaan kekayaan negara yang sangat besar tersebut.

Kepala Kanwil DJKN Jawa Barat, Tavianto Noegroho yang menjadi pembicara pada kegiatan ini memperkenalkan Tugas dan Fungsi Direktorat Jenderal Kekeyaan Negara (DJKN) sebagai salah satu unit eselon I di Kementerian Keuangan. Secara interaktif Tavianto membuka wawasan para mahasiswa tentang pengelolaan kekayaan negara, penilaian, pengurusan piutang negara dan pelayanan lelang. Di samping itu Tavianto juga menjelaskan DJKN sebagai salah satu unit eselon I di Kementerian Keuangan, berperan dalam pengelolaan APBN baik itu dari sisi penerimaan lebih khusus dalam kaitannya dengan belanja negara, DJKN memastikan #UangKiTa dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Acara yang dihadiri oleh lebih dari 200 orang baik dari kalangan mahasiswa Jurusan MKS maupun civitas Akademika FEBI UIN Sunan Gunung Djati Bandung mengikuti acara dengan penuh antusias, terlihat dari aktifnya mahasiswa dalam bertanya dan memberikan respon atas materi yang disampaikan. 

Sebagai tindak lanjut dari kegiatan tersebut, Tavianto juga memberikan kesempatan para mahasiswa untuk bertanya baik melalui sarana komunikasi yang telah disediakan maupun dengan datang langsung ke Kanwil DJKN Jawa Barat yang beralamat di Gedung Keuangan Negara Jl. Asia Afrika No. 114 Bandung. Di samping itu Kakanwil juga mempersilahkan kepada mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati untuk melakukan Praktik Kerja Lapangan di Kanwil DJKN Jawa Barat.

Civitas Akademika FEBI UIN Sunan Gunung Djati menyampaikan terima kasih atas kehadiran Kakanwil DJKN Jabar untuk mengisi kuliah Umum bagi mahasiswa  semoga bermanfaat menambah pengetahuan dan wawasan para mahasiswa sebagai calon pemimpin bangsa di masa depan. (Tim Humas Kanwil DJKN Jawa Barat)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini