Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Sambut Revolusi Industri 4.0 Bidang Lelang Selenggarakan FGD Jabfung Lelang dan Lelang Online
Irfan Fanasafa
Rabu, 27 November 2019   |   156 kali

Banda Aceh -  Bidang Lelang Kanwil DJKN Aceh menyelenggarakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) SOP Jabfung Pelelang dan Permohonan Lelang Online bertempat di ruang rapat Kanwil DJKN Aceh (26/11).

Acara ini dipimpin langsung oleh Plt Kepala Kanwil DJKN Aceh Yoni Ardianto dengan melibatkan perwakilan dari Direktorat Lelang sebagai narasumber, Bidang Lelang, KPKNL Banda Aceh, dan KPKNL Lhokseumawe sebagai peserta FGD.

FGD dimulai dengan pemaparan informasi terbaru (current issue) oleh Direktorat Lelang yang diwakili oleh Kasi Bina Lelang IA Wisratno Eko Wibowo, Bagus Widodo, dan Ayub Ramdhan. Pemaparan yang disampaikan meliputi PMK 94/PMK.06/2019 tentang Pejabat Lelang Kelas I, Keputusan Dirjen nomor 310/KN/2019 tentang SOP Jabfung Pelelang dan Permohonan Lelang Online.

Di sela-sela paparannya, Wisratno Eko Wibowo juga menyampaikan perlunya kedisiplinan serta kelengkapan informasi khususnya dropbox. Hal ini ditekankan kepada PIC laporan, karena informasi tersebut sangat diperlukan dalam penyampaian data kepada pimpinan yang bias diperlukan sewaktu-waktu serta dalam rangka monitoring dan evaluasi capaian kinerja serta dapat digunakan sebagai alat bantu dalam penyusunan target yang akan datang.

Setelah pemaparan info terbaru dan peraturan tentang lelang, acara dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab terkait permasalahan lelang di lapangan. Diskusi dipimpin langsung oleh Plt Kepala Kanwil DJKN Aceh Yoni Ardianto dan diikuti secara aktif oleh seluruh peserta lelang.

Salah satu diskusi menarik berupa banyaknya laporan yang harus disiapkan oleh KPKNL setiap bulannya dan prosesnya pun harus diinput secara terpisah. Oleh karena itu, Yoni Ardianto menyampaikan aspirasi dan masukan kepada Direktorat Lelang agar membuat tools yang memudahkan atau menyederhanakan penyusunan dan penyajian laporan dengan satu kali input data. (Didi/Irfan)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini