Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
DJKN Bali Semakin Proaktif dalam Meraih Target Kinerja
N/a
Jum'at, 19 Oktober 2012 pukul 13:03:57   |   543 kali

Denpasar - Kantor Wilayah XIV Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Denpasar (Kanwil XIV DJKN Denpasar) telah mengadakan capacity building bagi seluruh pegawai yang diikuti oleh 60 orang, terdiri dari para pejabat dan pegawai di lingkungan Kanwil XIV DJKN Denpasar. Pelatihan dilaksanakan selama satu hari pada tanggal 27 September 2012 yang bertempat di ruang serba guna Kanwil XIV DJKN Denpasar.

Di awal acara Kepala Bagian Umum Kanwil XIV DJKN Denpasar Sri Moerwani menjelaskan tujuan diadakannya kegiatan tersebut. Sri Moerwani berharap setelah mengikuti capacity building seluruh pegawai menjadi lebih proaktif dalam melaksanakan tugas-tugas, membangun kepercayaan diri yang tinggi, dan meningkatkan motivasi kerja untuk pencapaian kinerja yang lebih efektif dan efisien dengan dilandasi oleh Nilai-Nilai Kementerian Keuangan. 

 

Dalam sambutannya Kakanwil XIV DJKN Denpasar Sapto Mintarto mengatakan agar seluruh pegawai bersemangat dan sungguh-sungguh mengikuti kegiatan dimaksud agar bermanfaat bagi pegawai atau organisasi sehingga tujuan diadakan kegiatan tersebut dapat dicapai, yaitu ” Motivasi Kerja Untuk Meningkatkan Kinerja Yang Efektif  dan Efisien”

       

Narasumber/motivator berasal dari Dunamis Mitra Indonesia Rachmat Hidayat. Materi yang disampaikan adalah pemimpin untuk perubahan, model perubahan, prinsip-prinsip dalam perubahan, dan model reaktif dan proaktif. Rachmat Hidayat memaparkan materi secara sistematis dengan menghubungkan karakter pemimpin yang dapat memberikan motivasi bahwa hari ini akan lebih baik dari hari kemarin, sehingga terjadi perubahan menuju kesempurnaan serta membantu membangun kapasitas sumber daya manusia (SDM) dan organisasi yang unggul didasarkan atas Nilai-Nilai Kementerian Keuangan dan diharapkan pegawai/pemimpin DJKN Bali menjadi unggul  dan memiliki loyalitas serta dedikasi yang tinggi, sehingga dapat mengkontribusikan kemampuan kepada diri sendiri, organisasi dan masyarakat. (Bagian Umum -  Kanwil XIV DJKN Denpasar)

     

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini