Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
DJKN Rebut Juara I Tunggal Putra Tenis Meja
N/a
Senin, 22 Oktober 2012 pukul 15:14:24   |   588 kali

Jakarta – Punggawa Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) kembali menorehkan prestasi dalam bidang olahraga. Tunggal putra tenis meja andalan DJKN Saleh Buntaran berhasil merebut juara I dalam lomba untuk memperingati Hari Oeang ke-66. Dalam partai final yang diselenggarakan pada hari Kamis, 18 Oktober 2012 di Gedung Dhanapala, pria yang akrab disapa Roy ini berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3-1 melawan finalis tahun lalu Lilik Supri Nur Hanafi dari Inspektorat Jenderal (Itjen).

Roy sempat berada di atas angin dengan leading 2-0 terlebih dahulu pada set pertama dan kedua. Namun, Lilik sempat menyusul dengan merebut set ketiga. Pada set keempat pertandingan berlangsung ketat, dengan sempat terjadi susul-menyusul angka. Kedua pemain menyuguhkan permainan terbaiknya. Smash keras dari Roy tidak mampu dikembalikan dengan baik oleh Lilik dan akhirnya Roy menutup pertandingan set keempat dengan skor 11-9. Ekspresi wajah Roy terlihat begitu sumringah karena telah berhasil menghadiahkan kemenangan bagi DJKN.

Perlu diketahui, perjuangan Roy untuk sampai ke babak final tidaklah mudah. Roy harus lolos dari babak penyisihan grup dengan menyingkirkan wakil dari Itjen dan Direktorat Jenderal Pajak (DJP). Di semifinal, Roy mengkandaskan Siswadi wakil dari DJP untuk melaju ke babak final.

     

Torehan prestasi ini ulangan dari tahun lalu yang juga mampu merebut juara pertama. Terima kasih atas perjuanganmu kawan! DJKN akan terus mendukungmu.(Dimas – Desi/Humas DJKN)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini