Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
"Bang Thanos" Ajak Mahasiswa PKN STAN Belajar Pengelolaan Kekayaan Negara
Melliana Andriani Susanto
Minggu, 03 November 2019 pukul 11:26:40   |   1169 kali

Tangerang Selatan – Mengusung tema super hero Avengers, Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) mengenalkan tugas dan fungsi pengelolaan kekayaan negara dan lelang pada Career Expo di Student Center Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN STAN), Minggu (3/11). Kegiatan  ini merupakan puncak acara dari Ministry Goes to PKN STAN (MGTPS) 2019.

DJKN mengemas pengenalan tugas dan fungsinya dalam berbagai permainan menarik, cosplay figur Thanos yang diadopsi dari seri film Avengers, serta photo booth. Tidak hanya itu, para mahasiswa juga dapat bertemu langsung dengan tim Kepegawaian DJKN untuk mendapatkan informasi yang komprehensif mengenai dunia kerja pemerintahan. Sekitar 2.600 mahasiswa baru berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, rangkaian kegiatan MGTPS 2019 terbagi menjadi tiga bagian yaitu Goes to Ministry pada 29-31 Oktober 2019, Talkshow MGTPS pada 2 November 2019, dan Career Expo pada 3 November 2019. Setidaknya sebanyak 10 unit eselon 1 di lingkungan Kementerian Keuangan dan 9 kementerian/lembaga berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Dengan mengikuti Career Expo, mahasiswa PKN STAN diharapkan dapat memantapkan tujuan setelah lulus dari bangku perkuliahan dan memasuki dunia kerja yang sesuai dengan latar belakang pendidikan dan minat. (Humas DJKN)

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini