Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Revaluasi BMN UGM , Terbantu Dengan Aplikasi Mandiri
Sena Mahesa Wicaksana
Rabu, 20 Desember 2017 pukul 15:18:17   |   532 kali

Yogyakarta (17/12/2017) - Semangat Revaluasi Barang Milik Negara (BMN) terus bergerak meskipun sudah menginjak akhir tahun. KPKNL Jakarta I menurunkan tiga tim untuk melakukan revaluasi BMN Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Satker Universitas Gadjah Mada merupakan Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum yang tanahnya masih tercatat di Kemenristek Dikti sehingga survei dan penilaian tanah dilakukan oleh KPKNL Jakarta I. Ari Kusmiran dari Direktorat Aset UGM menyatakan sebanyak 76 bidang tanah yang tercatat sudah bisa disurvei dan dinilai oleh tiga Tim dari KPKNL Jakarta I yang bertugas dari tanggal 11 sampai dengan 16 Desember di Yogyakarta. Lokasi tanah sebagian besar berada di seputaran kampus UGM di daerah Bulaksumur Kotamadya Yogyakarta, lainnya tersebar di luar kota seperti di Mangunan,  Bantul dan Berbah, Sleman serta Bayat, Klaten.

Pelaksanaan inventarisasi tanah dan bangunan terbantu oleh aplikasi yang dibangun secara mandiri oleh mahasiswa UGM. "Mahasiswa kami telah membuat suatu aplikasi yang bisa menentukan letak spasial tanah dan bangunan milik UGM, keberadaan garis lintang dan garis bujur serta peruntukan dari tanah dan bangunan tersebut", jelas Ari. UGM merupakan universitas besar dengan tanah dan bangunan yang terletak di berbagai lokasi sehingga aplikasi ini akan sangat membantu dalam hal inventaris tanah dan bangunan. Ari menambahkan bahwa aplikasi ini sudah berjalan dan akan terus disempurnakan sehingga memudahkan kontrol bagi UGM dalam mengetahui posisi dan fungsi tanah serta bangunan yang masuk dalam inventaris mereka. Selama menjalankan penilaian dan survei tanah , tim KPKNL Jakarta I tidak menemui kendala dan ditemani langsung oleh perwakilan Universitas Gadjah Mada. Sebagai Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum maka Universitas Gadjah Mada menjadi mandiri dalam pengelolaannya dan pencatatan Barang Milik Negara sudah terinventarisir dengan baik. (Teks dan foto: Aziza Yuniarti)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini